Halo gais! Jika sebelumnya sudah membuat Program Deret Bilangan Ganjil-Genap, sekarang waktunya membuat Program Deret Bilangan Prima dengan C, yang merupakan salah satu Deret Bilangan yang terkenal dalam Matematika.
Untuk Software-nya, Anda bisa menggunakan CodeBlocks, Dev C++, ataupun VS Code. Bahkan Anda juga bisa menggunakan Online Compiler yang ada di Internet seperti Programiz, OneCompiler, OnlineGDB, dll.
Bilangan Prima adalah Bilangan Asli lebih dari 1 yang bukan hasil kali dari dua bilangan asli yang lebih kecil. Bilangan asli yang lebih dari 1 dan bukan bilangan prima disebut bilangan komposit. Misalnya, 5 adalah bilangan prima karena 5 dapat ditulis sebagai 1×5 atau 5×1, sedangkan 4 bukanlah bilangan prima karena hasilkalinya (2×2), dimana kedua bilangan lebih kecil dari 4. Bilangan prima merupakan bagian pusat dari teori bilangan karena melibatkan teorema dasar aritmetika: setiap bilangan asli lebih besar dari 1 adalah bilangan prima itu sendiri atau dapat difaktorkan sebagai hasil kali tunggal hingga urutannya.
Berikut adalah 25 Bilangan Prima Pertama (Semua Bilangan Prima yang lebih kecil dari 100) :
1,2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23, 29, 31, 37, 41, 43, 47, 53, 59, 61, 67, 71, 73, 79, 83, 89, 97 (Barisan A000040 pada OEIS).
Inilah Deret Bilangan Prima dengan Bahasa C :
#include <stdio.h>int main() {int bil, awal, akhir;printf("Program Deret Bilangan Prima\n");printf("Mulai dari : ");scanf("%d", &awal);printf("Sampai : ");scanf("%d", &akhir);printf("-----------------------------\n\n");for (int i = awal; i <= akhir; i++) {bil = 0;for (int j = 1; j <= i; j++) {if (i % j == 0) {bil = bil + 1;}}if (bil == 2) {printf("%d ", i);}}return 0;}
Input dan Output :
Program Deret Bilangan Prima
Mulai dari : 5
Sampai : 90
-----------------------------
5 7 11 13 17 19 23 29 31 37 41 43 47 53 59 61 67 71 73 79 83 89
Sedangkan, Menentukan Deret Bilangan Prima dengan Bahasa C :
#include <stdio.h>int ambil(int bil, int i) {if (i == 1) {return 1;} else if (bil % i == 0) {return 1 + ambil(bil, --i);} else {return 0 + ambil(bil, --i);}}int cek(int bil) {if (bil > 1) {return (ambil(bil, bil) == 2);} elsereturn 0;}int main() {int bil;printf("PROGRAM MENENTUKAN BILANGAN PRIMA ATAU BUKAN\n");printf("Masukan Bilangan : ");scanf("%d", &bil);if (cek(bil)) {printf("Bilangan Prima\n");} else {printf("Bukan Bilangan Prima\n");}return 0;}
Input dan Output :
PROGRAM MENENTUKAN BILANGAN PRIMA ATAU BUKAN
Masukan Angka : 19
Bilangan Prima
PROGRAM MENENTUKAN BILANGAN PRIMA ATAU BUKAN
Masukan Angka : 22
Bukan Bilangan Prima
Mohon maaf apabila ada kesalahan sedikitpun pada Kode Program ini.
Terima Kasih 😀😊😘👌👍 :)