Assalamu‘alaikum wr. wb.
Halo gais! Beberapa hari yang lalu, Microsoft telah mengumumkan akan menambahkan Tombol Copilot pada Keyboard Windows, untuk memudahkan penggunaan Asisten AI tersebut.
Sumber Artikel : Winpoin.com dan Antaranews.com
Lihat Juga : The Verge
Pada bulan September 2023, Microsoft memperkenalkan fitur utama untuk Windows 11 dengan menambahkan dukungan asisten AI generatif bernama Copilot. Pada akhir tahun yang sama, Microsoft meluncurkan versi preview publik pembaruan Windows 10 yang memasukkan dukungan untuk Copilot.
Microsoft mengumumkan rencana penting untuk menambahkan tombol Copilot ke PC/laptop generasi terbaru yang sudah terinstal Windows 11. Tahun 2024 dijuluki sebagai "Tahun AI PC" oleh Microsoft, di mana perangkat elektronik akan dilengkapi dengan teknologi Kecerdasan Buatan (AI). Perubahan ini dimulai dengan peningkatan pada keyboard laptop dan PC baru.
Tombol Copilot ini akan menggantikan tombol menu (tombol aplikasi) yang diperkenalkan bersamaan dengan tombol Windows beberapa dekade lalu. Tempatnya berada di sebelah kanan tombol alt pada sebagian besar keyboard, dengan penempatan yang bervariasi sesuai OEM dan di berbagai pasar. Penempatan ini serupa dengan penambahan tombol Office pada keyboard Microsoft pada Tahun 2019.
Tombol Copilot hanya akan aktif ketika Windows Copilot tersedia dalam Windows 11. Copilot sendiri adalah teknologi AI Microsoft yang menampilkan chatbot mirip ChatGPT, mampu menjawab pertanyaan atau menjalankan tindakan di dalam Windows.
Jika Windows Copilot tidak tersedia di suatu negara, Tombol Copilot akan membuka Windows Search sebagai gantinya. Tombol Windows yang sudah ada tetap dapat membuka menu Start atau digunakan bersamaan dengan tombol lain untuk pintasan ke fitur dan fungsi Windows.
Microsoft tidak merinci OEM mana yang akan mengadopsi tombol Copilot, menyimpan informasi ini untuk diumumkan di Consumer Electronics Show (CES) 2024, yang dimulai pada 9 Januari di Amerika Serikat.
Mehdi, Wakil Presiden Eksekutif dan Chief Marketing Officer Konsumen di Microsoft, menyatakan bahwa tombol Copilot diharapkan akan tersedia pada PC Windows 11 baru dari mitra ekosistem Microsoft mulai akhir bulan ini hingga musim semi. Rumor tentang tombol Copilot pada perangkat Surface juga dikonfirmasi.
Meskipun belum ada rincian apakah pengguna akan dapat mengombinasikan tombol Copilot dengan tombol lain di masa mendatang, Microsoft meyakinkan bahwa penambahan tombol ini akan mempermudah partisipasi pengguna dalam transformasi AI.
Sebuah posting blog oleh Yusuf Mehdi menyebutkan bahwa sejumlah mitra Microsoft akan memperkenalkan PC baru dengan tombol Copilot menjelang CES 2024. PC/Laptop Windows 11 generasi baru dengan tombol Copilot diharapkan dapat dibeli mulai akhir Januari mendatang.
Untuk mengetahui selengkapnya mengenai Tombol Copilot, silakan lihat di sini (Blogs.Windows.com).
Dulu, Microsoft juga sempat ingin menambahkan Tombol Office di Keyboard, hanya saja Gagal. Semoga saja dengan adanya Tombol Copilot ini, tidak akan menjadi Gagal dan merupakan Awal dari penggunaan AI di dalam Sistem Operasi (OS) dan Hardware Komputer.
Terima Kasih 😄😊👌👍 :)
Wassalammu‘alaikum wr. wb.